Monyet atau Kera? Berikut ini 4 Perbedaannya.
Seringkali kita mendengar orang menyebut kelompok binatang yang bentuk tubuhnya agak mirip dengan manusia ini dengan monyet, tapi kadang ada pula yang menyebutnya kera. Apakah keduanya sama? Atau berbeda?
Ternyata, kedua istilah ini memiliki arti yang berbeda. Monyet berbeda dengan kera, dan kera tidak sama dengan monyet, meskipun keduanya memiliki banyak kemiripan. Kera dan Monyet adalah hewan mamalia yang masuk ke dalam ordo Primata.
Berikut kita simak beberapa perbedaan antara Monyet dan Kera
1. Ekor
Hal yang cukup mudah untuk membedakan monyet dengan kera adalah dari ekornya. Monyet memiliki ekor yang panjang dan dapat dilihat secara langsung, sedangkan kera tidak memilikinya (meskipun sebenarnya punya tulang ekor yang kecil seperti manusia).
2. Lengan
Lengan (kaki depan) monyet hampir sama panjangnya, bahkan lebih pendek, dari kakinya (kaki belakang). Hal ini berbeda dengan kera yang umumnya memiliki lengan lebih panjang dibandingkan kakinya, sehingga memudahkan mereka untuk ‘berayun’ diantara cabang-cabang pohon atau disebut brachiation.
3. Cara Berjalan
Monyet cenderung banyak mengandalkan keempat kaki(dan tangan)nya ketika berjalan atau berpindah, sedangkan kera dapat berdiri tegak (dan bahkan berjalan) dengan dua kaki saja.
4. Otak
Otak kera cenderung lebih besar dibandingkan otak monyet. Mungkin saja karena tubuh kera lebih besar, jadi otaknya lebih besar juga, bukan? Bukan demikian, kera memiliki rasio otak dan tubuh lebih besar dibanding monyet. Artinya, jika ada satu individu kera yang ukuran tubuhnya sama dengan satu individu monyet, maka ukuran otak kera tersebut lebih besar dibandingkan si monyet, meskipun keduanya punya ukuran tubuh yang sama. Rasio otak sering dianggap sebagai indikator kecerdasan binatang, semakin besar rasio otak dipercaya menandakan binatang tersebut lebih pintar.
Penutup
Itu dia beberapa perbedaan antara monyet dan kera yang mungkin selama ini kita anggap sama saja. Jika masih bingung, coba kita lihat binatang apa saja yang termasuk golongan monyet dan apa saja yang termasuk golongan kera. Contoh satwa yang termasuk monyet adalah: Monyet ekor panjang (topeng monyet), Lutung, Beruk, Bekantan, dll. Contoh satwa yang termasuk kera adalah: Orangutan, Gorila, Simpanse, Siamang, Owa, dll.
Referensi:
Rowe, N. 1996. The Pictorial Guide to the Living Primates. Pogonias Press. DOI: 10.1002/evan.21301
Kralovansky, S. 2015. Monkey or ape?. Abdo Publishing.
Alamendah. 2015. Apa Perbedaan Kera dan Monyet? Diakses pada 11 Maret 2019 dari https://alamendah.org/2015/08/23/apa-perbedaan-kera-dan-monyet